Pemerintah Kota (Pemko) Padang bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) memastikan kesiapan penuh menjaga keamanan dan kenyamanan selama libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru).
Komitmen ini ditegaskan Wali Kota Padang, Fadly Amran, saat memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) lintas sektor di Gedung Putih Kediaman Resmi Wali Kota Padang, Selasa (16/12/2025).